January 21, 2013

Download Format Factory
Afriduarchan9:51 PM 1 komentar


Format Factory
Selamat malam Sobat, sudah lama tidak berbagi aplikasi (software) serta tutorialnya. Kali ini saya ingin berbagi sebuah aplikasi yang bisa di bilang penting gak penting sih..hehehehe =). Aplikasi ini namanya Format Factory. Fungsinya sih cukup bermanfaat buat ngerubah jenis file-file yang kita miliki sob. Seperti merubah jenis file mp4 ke Mobile device (format untuk HP), merubah mp4 ke 3GP, dan banyak lagi, format file yang bisa diubah. Gak hanya video,tetapi juga musik (audio) bahkan juga gambar. dengan format bermacam-macam.

Tampilan Awal

Oke sob daripada bingung langsung aja saya sedikit menjelaskan dengan contoh penggunaan aplikasi ini. Buat sobat yang belum aplikasi ini silahkan download terlebih dahulu. Download Format Factory
Kemudian sobat extract file yang ada dalam RAR. Setelah itu klik file yang berbentuk .exe, maka aplikasi akan terinstall. Setelah selesai menginstall ikuti cara mengconvert file contoh berikut ini.

1. Pilih file yang ingin anda convert/diubah formatnya,klik kanan pada file,pilih Format Factory (F).

contoh file akan di convert


 2. Kita akan masuk ke dalam aplikasi Format Factory.

Tampilan Awal
3. Karena saya ingin merubah formatnya ke Mobile Device maka saya akan klik ok, ini merupakan pilihan anda, file tersebut akan di rubah ke bentuk apa.

4. Setelah itu klik start
Tampilan Start
 5. Maka akan terjadi proses.
Tampilan Proses

6. Jika sudah complete maka kita dapat melihat output/hasil convert tersebut di file yang sudah ada di samping kanan Proses.
7. Selesai.

Cukup mudah bukan ? =)
Sobat juga dapat mencoba merubah atau menconvert format file-file yang lain menggunakan aplikasi ini dan caranya pun sama dengan yang di atas.Jika ada yang ingin ditanyakan silahkan isi komentar di bawah ini. Semoga postingan saya ini Bermanfaat. Terima Kasih

Donwload Format Factory

January 17, 2013

Trik membuat tulisan pelangi
Afriduarchan11:35 PM 0 komentar

Selamat malam sobat-sobat. Di malam yang dingin plus cuaca yang ekstrim dan hujan yang tak kenal henti di sepanjang hari ini, saya mau iseng-iseng aja nih buat postingan tentang trik membuat tulisan pelangi .Buat sobat yang suka membuat variasi tulisan dengan warna yang unik seperti pelangi, sepertinya bakalan mempermudah sobat buat memberi warna tulisan-tulisan tersebut.
Langsung aja liat contohnya

Tulisan ini berwarna PELANGI

Caranya mudah sob, tinggal masuk aja ke http://rainbow.arch.scriptmania.com/tools/rainbow_text/
Setelah itu akan muncul tampilan seperti ini.


Masukkan kata-kata atau kalimat yang akan diubah menjadi berwarna pelangi  ke dalam box tersebut, kemudian bisa memilih seberapa banyak warna pelangi yang akan muncul dengan klik ke bawah option "How many rainbows?", dan klik submit untuk melihat hasil dari tulisan tersebut.
Kita dapat melihat contoh hasil tulisan tersebut.


Setelah itu kita juga dapat melihat kode HTML yang sudah tersedia.


kode HTML ini dapat kita copy paste untuk menjadi isi tulisan kita, contohnya tulisan di blog atau di web.
Selamat mencoba.Semoga bermanfaat.
http://afriduarchan.blogspot.com/2013/01/trik-membuat-tulisan-pelangi.html

January 13, 2013

Belajar Jaringan Komputer Dasar
Afriduarchan10:56 PM 5 komentar

RENDEZVOUS Jaringan Komputer dasar
Postingan saya kali ini berhubungan dimana saya sedang ingin mempelajari atau mendalami Jaringan Komputer. Materi tentang Jaringan komputer berbeda sekali dengan saat kita belajar bahasa pemrograman dimana kita yang setiap waktunya hanya ngoding dan ngoding (bahasa programer).Tidak usah panjang lebar untuk intermezonya, langsung aja kita masuk ke materi tentang Jaringan Komputer Dasar.
Saya di sini langsung saja masuk ke konsep dan pengertian Jaringan Komputer dasar, jika sobat ingin mengetahui sejarah jaringan komputer itu sendiri, silahkan cari di Sejarah Jaringan Komputer.

Konsep Jaringan Komputer ini terdapat di dalam ilmu komputer dan teknologi informasi, di kenal dengan istilah jaringan komputer. Jaringan Komputer adalah sekumpulan komputer yang dapat saling berhubungan antara satu dengan yang lainnya dengan menggunakan media komunikasi, sehingga dapat saling berbagi data, informasi, program, dan perangkat keras (printer,harddisk,webcam, dsb).

Sebelumya jangan lupa yah,jaringan yang sedang kita pelajari ini berbeda dengan konsep jaringan dalam ilmu biologi -yaitu sekumpulan sel yang fungsinya sejenis  komputer - komputer tersebut bisa saja memiliki tipe yang berbeda-beda, menggunakan sistem informasi yang berbeda, dan menggunakan program/aplikasi yang berbeda pula. Tetapi komputer-komputer yang terhubung dalam jaringan komputer harus memakai aturan komunikasi (protokol) yang sama. Hal ini di maksudkan agar masing-masing komputer dapat berkomunikasi yang baik dengan komputer lainnya. Protokol yang menjadi Standar Internasional adalah TCP/IP (Transmission Control Protocol / Internet Protocol)


Tujuan dari jaringan komputer itu sendiri yaitu :

1. Berbagi Peralatan dan sumber daya   

Beberapa komputer dimungkinkan untuk saling memanfaatkan sumber daya yang ada, sepert printer, harddisk, serta perangkat lunak bersama, seperti aplikasi perkantoran, basis data (database), dan sistem informasi. Penggunaan perangkat secara bersama ini akan menghemat daya dan meningkatkan efektivitas peralatan tersebut.

2. Integrasi data

Jaringan komputer memungkinkan pengintegrasian data dari atau ke semua komputer yang terhubung dalam jaringan tersebut.

3. Komunikasi

Jaringan komputer memungkinkan komunikasi antar pemakai komputer, baik melalui email, teleconference dsb.

4. Keamanan (Security)

Jaringan Komputer mempermudah dalam pemberian perlindungan terhadap data. Meskipun data pada sebuah komputer dapat diakses oleh komputer lain, kita dapat membatasi akses orang lain terhadap data tersebut. Selain itu kita juga bisa melakukan pengamanan terpusat atas seluruh komputer yang terhubung ke komputer.

Setelah menjelaskan tentang tujuan dari jaringan komputer, para pembaca yang baik, saya ingin beritahu sebelumnya bahwa sebelum membuat sebuah jaringan komputer,kita perlu juga tahu ada kriteria yang di bedakan dalam jaringan komputer.
Berdasarkan kriterianya, jaringan komputer dibedakan menjadi 4 yaitu

1. Berdasarkan Distribusi Informasi/Data
a. Jaringan terpusat
Jaringan ini terdiri dari komputer client dan server yang mana komputer klien yang berfungsi sebagai perantara untuk mengakses sumber informasi/data yang berasal dari satu komputer server.

b. Jaringan terdistribusi
Merupakan perpaduan beberapa jaringan terpusat sehingga terdapat beberapa komputer server yang saling berhubungan dengan klien membentuk sistem jaringan tertentu.

2. Berdasarkan Jangkauan Geografis Dibedakan Menjadi
a. Jaringan LAN
Merupakan jaringan yang mehubungkan 2 komputer atau lebih dalam cakupan seperti laboratorium, kantor, serta dalam 1 warnet.

b. Jaringan MAN
Merupakan jaringan yang mecakup satu kota besar beserta daerah setempat. Contohnya jaringan telepon lokal, sistem telepon seluler, serta jaringan relay beberapa ISP internet.

c. Jaringan WAN
Merupakan jaringan dengan cakupan seluruh dunia. Contohnya jaringan PT. Telkom, PT. Indosat, serta jaringan GSM Selular seperti Satelindo, Telkomsel, dan masih banyak lagi.

3. Berdasarkan Peranan Dan Hubungan Tiap Komputer Dalam Memproses Data
a. Jaringan Client Server
Pada jaringan ini terdapat 1 atau beberapa komputer server dan komputer client. Komputer yang akan menjadi komputer server maupun menjadi komputer client dan diubah-ubah melalui software jaringan pada protokolnya. Komputer client sebagai perantara untuk dapat mengakses data pada komputer server sedangkan komputer server menyediakan informasi yang diperlukan oleh komputer client.

b. Jaringan Peer-to-peer
Pada jaringan ini tidak ada komputer client maupun komputer server karena semua komputer dapat melakukan pengiriman maupun penerimaan informasi sehingga semua komputer berfungsi sebagai client maupun sebagai server

4. Berdasarkan Media Transmisi Data
a. Jaringan Berkabel (Wired Network)
Pada jaringan ini, untuk menghubungkan satu komputer dengan komputer lain diperlukan penghubung berupa kabel jaringan. Kabel jaringan berfungsi dalam mengirim informasi dalam bentuk sinyal listrik antar komputer jaringan.

b. Jaringan Nirkabel (Wireless Network)
Merupakan jaringan dengan medium berupa gelombang elektromagnetik. Pada jaringan ini tidak diperlukan kabel untuk menghubungkan antar komputer karena menggunakan gelombang elektromagnetik yang akan mengirimkan sinyal informasi antar komputer jaringan. 
  
Demikian materi postingan saya pada kali ini, tunggu postingan saya selanjutnya untuk berbagi  materi tentang Jaringan Komputer selanjutnya. Silahkan isi komentar jika sobat ingin menambahkan postingan tentang Belajar Jaringan Komputer Dasar. Semoga bermanfaat.
Baca juga Perangkat Keras Jaringan Komputer

January 6, 2013

Cara disable klik kanan pada blog
Afriduarchan4:02 PM 31 komentar

Buat para blogger mungkin tutorial ini mungkin sudah sering dilihat di blog-blog para para master di sebelah. Namun gak ada salahnya kan kalo saya ingin berbagi cara disable klik kanan pada blog ini juga. cara ini sih cukup membantu buat para blogger agar tulisan di blog tidak mudah di copas (copy paste).berikut ini adalah caranya

1. login dulu ke blogger sobat
2. pilih menu layout

Pilih Layout



















3. pilih add a gadget

Tambah Gadget




4. pilih HTML/JavaScript

Pilih HTML/Javascript












5. masukkan kode ini


kemudian ubah tulisan "Ganti tulisan ini",ini merupakan pesan pada combo box yang muncul ketika seseorang yang mengklik kanan pada tulisan di blog sobat.
contohnya seperti ini

Contoh Tampilan



6. kemudian pilih save/simpan.
7. selesai

Demikian postingan ini saya buat,silahkan isi komentar jika sobat ini memberi masukan.Semoga bermanfaat.

Program input output bahasa c
Afriduarchan10:00 AM 0 komentar

Sebelumnya saya mengucapkan Selamat Tahun baru semua,dan selamat hari minggu pertama di tahun 2013 yah sob. Ini merupakan postingan saya yang pertama nh di tahun yang baru. Walaupun isinya atau codingannya sih sebulan yang lalu. Kali ini saya ini ingin berbagi contoh program input-output dari bahasa C. Kebetulan ini adalah contoh program kelompok yang di presentasikan saat pengenalan bahasa C di mata kuliah Algoritma Pemrograman 3 di kelas saya. Programnya sih cukup simpel,hanya melanjutkan materi pengenalan bahasa C yang telah saya posting sebelumnya.
berikut isi codingannya.


Struktur dari program C di atas sudah ditentukan namanya, yaitu bernama main().Suatu fungsi di dalam program C dibuka dengan kurung kurawal buka “{‘ dan dittup dengan kurung kurawal tutup “}” yang diantaranya dapat dituliskan statement-statement program C dan pada setiap statement diakhiri dengan tanda titik koma “;”.


output programnya

ini adalah tampilan menu awal ketika kita merunning program di atas. Bila kita memilih menu yang nomor 1 maka akan muncul output pada gambar selanjutnya.







output yang muncul jika kita memilih menu nomor 1, untuk "Nomor" itu akan otomatis sendiri muncul ketika kita memilih menu nomor 1 untuk tambah data, maka kita tinggal menginput "Nama" dan "Nilai" saja seperti tampilan di samping.




output ini muncul ketika kita masih memilih menu nomor 1 dan "Nomor" pun akan bertambah menjadi nomor 2







 jika kita memilih output nomor 2 "Ambil data mahasiswa" maka akan muncul permintaan input data yaitu "Data ke-berapa : ",di sini kita akan melihat data yang sudah kita masukkan sebelumnya.





output yang terakhir ini adalah untuk menampilkan data semua mahasiswa, dan output ini akan muncul jika memilih menu 3 pada menu output yang pertama.






program di atas saya menggunakan compiler di Borland C++
demikian sedikit informasi yang bisa saya bagikan, jika sobat ingin bertanya akan program di atas silahkan isi komentar di bawah.Semoga bermanfaat